Tuesday, 2 July 2019

Faber Castell Hadirkan Semangat Retro 111 Tahun Polychromos


Faber Castell Hadirkan Semangat Retro 111 Tahun Polychromos



Mimpi...

Semua orang pasti mempunyai mimpi, bahkan terkadang berawal dari mimpi sebuah karya atau keinginan bisa diwujudkan secara nyata.



Dalam rangka merayakan  hari jadinya yang ke-111 tahun Polychromos, Faber-Castell menghadirkan 3 seniman muda berbakat yaitu Adrie Basuki, Anto Nugroho dan Angga Yuniar Santosa.

Polychromos merupakan salah satu produk dari Faber-Castell yang telah ada sejak tahun 1908, sedangkan Faber-Castell kini sudah berusia 258 tahun. Makanya produk Faber-Castell sudah tidak diragukan lagi kualitasnya.



Jadi inget jaman saya masih sekolah dasar tanpa sadar saya sudah banyak menggunakan produk Faber-Castell, apalagi ketika menjelang ujian pasti menggunakan pinsil 2B dari produk Faber-Castell. Selama sekolah selalu koleksi aneka pinsil produk dari Faber-Castell.

Produk Faber-Castell memang nyaman dipakai, selain kualitasnya baik, warnanya tajam dan yang pastinya sih awet.

Pameran seni bertema “Dreams” menghadirkan hasil karya dari produk Polychromos, yang bisa digoreskan baik lewat media kertas maupun kayu. Pameran featuring 3 talented young artists ini berlangsung sejak 29 Jun i- 13 Juli di Store Faber-Castell yang berlokasi di Plaza Senayan, Jakarta.


Yandramin Halim selaku Managing Director PT Faber-Castell International Indonesia mengatakan Kegiatan ini diharapkan menjadi  gerbang pembuka bagi para seniman muda berbakat Indonesia ke ajang internasional. Hal ini sejalan dengan semangat dari Polychromos.

Pameran ini diharapkan dapat menginspirasi semua kalangan untuk berani menggoreskan mimpi dan imajinasi, menghasilkan karya yang dapat dinikmati dan yang dapat menyampaikan pesan hati kita kepada semua yang menatapnya.

Karya 3 pelukis muda ini memiliki pesan dan gayanya sendiri, namun garis merah dari kegiatan ini yakni Dreams atau mimpi.

Tujuan diadakannya pameran seni ini ingin mengusahakan bakat seni yang sudah ada sejak lahir ketika hilang karena hiruk pikuk pendidikan formal untuk kembali terasah, dengan menggalinya kembali. Pelatihan seni bisa membuat kita rileks, kreatif dan imajinatif.


Pameran seni ini bertepatan dengan perayaan 111 tahun pensil warna Polychromos Faber-Castell yang selalu menjadi sahabat setia para seniman dalam menuangkan ide, imajinasi dan ekspresi emosi dalam bentuk goresan warna ke berbagai media.

Salah satu karakter Polychromos yaitu ketahanannya terhadap cahaya,  lightfastness, tidak mudah pudar warnanya walaupun sudah melewati masa puluhan tahun. Selain itu keistimewaan Polychromos goresan lembut dan memiliki  kekayaan warna.

Polychromos merupakan alat bantu yang sangat diperlukan untuk orang-orang yang mempunyai jiwa seni atau keterampilan untuk mewujudkan imajinasinya ke atas kanvas ataupun kertas atau media lainnya.

Brand Manager PT Faber-Castell International Indonesia, Fransiska Remila menjelaskan yang unik dalam pameran kali ini, dimana semua karya yang ditampilkan dari ketiga artis tersebut, menggunakan Polychromos tidak hanya di atas medium kertas, namun juga dalam kayu seperti yang ditampilkan oleh Angga Yuniar.


3 Talented Young Artists


Adrie Basuki

Seorang karyawan di perusahaan besar, penulis, perancang busana dan juga seniman. Adrie kembali melukis sejak tahun 2015, mulai bereksplorasi mulai dari cat air, akrilik, pastel, hingga akhirnya menemukan pensil warna yang tepat yaitu pensil Polychromos dari Faber Castell.


Menemukan Polychromos seperti menemukan pasangan hidup, saya mencari pensil warna dengan kelembutan sekaligus kekuatan warna yang luar biasa, sulit mendapatkan gabungan hal tersebut, dan akhirnya saya temukan di Polychromos.

Melukis dengan obyek perempuan, mencari warna kulit yang tepat merupakan tantangan bagi Adrie. Bereksperimen dengan warna menjadi pengalaman yang menyenangkan, ketika menggabungkan beberapa warna menjadi satu warna yang baru.


Anto Nugroho

Seorang kreatif Director, karyawan, seniman yang menyatu dengan alam, sehingga banyak berkarya dengan tema alam.



Mencoba dokumentasikan kenangan melalui lukisan. Mimpi itu magic, hanya akan bekerja jika kita percaya.


Angga Yuniar Santosa

Salah satu seniman yang sudah melanglang buana hingga ke luar negeri. Angga juga pernah menjadi pemenang lomba Faber Castell beberapa tahun yang lalu.

Angga menggorekan karyanya melalui media kayu. Angga suka bereksplorasi, pernah juga menggunakan kanvas, kertas ketika melukis sebelum menemukan media kayu.


Angga gampang ngantuk ketika melukis terlalu detil, jika orang lain mengantuk biasanya mencari secangkir kopi, tapi tidak dengan Angga melalui media kayu ia lebih banyak bergerak mulai dari persiapan hingga mulai melukis sehingga bisa membantunya hilang dari rasa kantuk.

Jangan takut bermimpi, bila mereka bisa kita juga bisa kalau ada kemauan.

Jangan pernah berhenti bermimpi, terus gali kemampuan kita.

Jangan malu bertanya, kejar mimpi dan simpan kenangan melalui goresan Polychromos.


9 comments:

  1. Art for all, tidak ada kata terlambat untuk bermimpi dan menyalurkan kembali bakat seni yg siapa tau masih terpendam ya mak :)

    ReplyDelete
  2. Faber castell ini merek yg baguuus dan kesayangan dari jamannya sekolah. Pensil tulisnya bagus, pensil warnanya juga oke daaan krayonnya juga gak nempel di tangan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama aku pun idola bgt pke produk faber Castell dari zaman sekolah

      Delete
  3. Sejak kecil klo mo menggambar pasti mengunakan Brand faber castll. Karna kualitas bagus

    ReplyDelete
  4. Faber Castell SDH ada lama denhn kualitas yg bagus makanya sampai sekarang masih d percaya untuk mengoreskan mimpi lewat gambar

    ReplyDelete
  5. Wah makin inovatif produk Faber Castell, meski sekarang banyak merk lain dipasaran tapi aku selalu pilih Faber castell buat perlengkapan anak anak dan aku pribadi

    ReplyDelete
  6. Wah aku belum punya koleksi Polychromos yang merupakansalah satu produk dari Faber-Castell, Terimakasih informasinya mba.

    ReplyDelete
  7. KABAR BAIK,
      SEMUA PINJAMAN GLOBAL, inilah satu-satunya perusahaan pinjaman Asli yang diakreditasi oleh BANK DUNIA, Kami akan mengubah hidup Anda menjadi lebih baik, perusahaan pinjaman, Diberikan dan Berlisensi untuk menawarkan pinjaman kepada individu, perusahaan swasta dan orang yang membutuhkan bantuan keuangan dalam tingkat manfaat yang rendah sebanyak 2% dan Kami menerima pinjaman dalam bentuk apa pun.

    Di sini, di SEMUA PINJAMAN GLOBAL, akan memberikan yang terbaik dari penghormatan kami kepada semua pelamar yang sah. Anda tidak akan kecewa dengan Kami dalam transaksi bisnis ini karena perusahaan kami akan memastikan pinjaman Anda sampai kepada Anda, jika itu tidak juga berakhir di sana, kami memiliki tim ekspatriat yang memahami undang-undang investasi, mereka akan membantu Anda, memberi Anda tips yang akan membantu Anda mengelola investasi tempat Anda menanamkan pinjaman, sehingga Anda tidak pernah bangkrut lagi dalam hidup Anda dan penawaran luar biasa ini disertai dengan pinjaman Anda dan tidak dikenakan biaya, Hubungi kami hari ini melalui email allglobalgrantloan@gmail.com

    ReplyDelete

Mohon jangan berkomentar SPAM, terimakasih.