Sunday 26 August 2018

Aktifitas Padat Tetap #AsikTanpaToxic


Aktifitas padat tetap #AsikTanpaToxic



Setelah berkeluarga saya memilih pekerjaan sebagai freelancer, selain agar tetap bisa mengerjakan pekerjaan rumah tentunya waktunya juga fleksibel. Sehingga pekerjaan dan tugas utama saya sebagai ibu rumah tangga tetap bisa dijalani dengan seimbang.

Berani keluar dari zona nyaman dari pekerjaan sebelumnya membuat saya harus bisa beraktifitas mobile, yang mengharuskan saya harus banyak berada diluar rumah dan terkadang juga harus menggunakan transportasi umum yang rentan dengan polusi udara seperti asap rokok, debu serta asap kendaraan bermotor.



Untuk menjaga kesehatan saya juga rutin mengkonsumsi madu yang terkadang diselingi atau dicampur dengan jeruk lemon. Setiap pagi setelah bangun tidur saya minum satu sendok makan madu dan air hangat, atau membuat minuman teh yang dicampur madu. Seling-seling aja dan ini cukup membantu badan saya tetap fit sepanjang hari.

Stok madu memang selalu ada dirumah selain buat menjaga kesehatan juga madu baik untuk terkadang saya tambahkan pada masker wajah atau pun untuk melembabkan bibir ketika bibir saya mulai kering. Yang agak kesulitan biasanya ketika saya membeli lemon, karena buah yang satu ini emang agak mahal harganya jadi penjual sayur langganan saya jarang sekali menjualnya, jadi harus mencarinya di supermarket.



Tapi sekarang semenjak saya mengenal minuman Natsbee Honey Lemon menyenangkan banget karena praktis banget bisa saya bawa kemana-mana dan juga selalu saya stok dirumah sebagai teman cemilan ketika saya mengerjakan tugas dilaptop. Dengan mengkonsumsi Natsbee Honey Lemon badan jadi fresh dan ide tulisan jadi lancar deh.

Agar tubuh tetap fit dan bugar apa saja yang harus kita lakukan:

Rajin Berolahraga

Hari minggu menjadi hari wajib buat saya dan suami untuk berolahraga pagi. Walaupun hanya bisa berolahraga sekali dalam satu minggu buat saya lumayan efektif loh membuat tubuh saya tetap fit dan gak gampang capek. 



Hari minggu memang hari keluarga ya, selain dapat tubuh sehat kita juga bisa banyak meluangkan waktu bersama keluarga.


Banyak Konsumsi Air Putih

Alhamdulillah semenjak menikah suami saya sudah tidak merokok dan minum kopi lagi. Dan dirumah juga saya dan keluarga lebih banyak mengkonsumsi air putih. 



Sebagai selingan selain air putih biasanya saya dan keluarga konsumsi minuman kemasan yang sehat seperti Natsbee Honey Lemon. Biasanya saya stok dan selalu tersedia di lemari es.


Menjaga Pola Makan Seimbang

Suami saya pecinta segala jenis sayuran terutama sayuran berkuah. Saya awalnya agak malas makan sayur lebih suka yang kering kalau makan. Tapi kini saya ketularan suami saya mulai menyukai sayuran juga. Alhamdulillah ketularan yang positif hehe.. kalau dulu kita mengenal makanan 4 sehat 5 sempurna kini lebih kita terapkan pola makan yang seimbang.



Jadi selain kebutuhan serat yang baik untuk pencernaan yang bisa kita dapatkan dari sayuran, kita juga harus melengkapi kebutuhan protein lainnya baik yang dari hewani atau nabati. 



Selain perbanyak makan sayur kita juga harus lebih banyak konsumsi buah untuk menjaga pola makan yang seimbang.


Hindari Stress

Setiap orang pasti punya masalah, kita pasti diberikan akal dan solusi untuk menyelesaikan setiap masalah yang ada. Agar terhindar dari stress kita jalankan kegiatan positif dan hindari hal-hal yang bisa memicu stress, karena stress dan pikiran bisa jadi penyebab berbagai penyakit.


Natsbee Honey Lemon

POKKA memberikan solusi nih dengan menghadirkan Natsbee Honey Lemon, cara praktis untuk membuang zat-zat berbahaya dari dalam tubuh dengan mudah. Dengan konsumsi Natsbee Honey Lemon yang terbuat dari perpaduan madu dan lemon asli, Lemon dikenal baik mendetoksifikasi tubuh kita dengan mengikat zat-zat yang tidak dibutuhkan. Madu membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Perpaduan madu dan lemon dapat menjaga tubuh kita bersih dari zat-zat yang dapat menggangu kesehatan kita.



Natsbee Honey Lemon adalah minuman Madu Lemon pertama di Indonesia. Cocok banget buat dikonsumsi disaat kita memiliki aktivitas padat, karena kandungan vitamin C dari lemonnya membuat kita tetap segar dan aktif dalam menjalani aktivitas sehari-sehari. Saya terbiasa mengkonsumsi Natsbee Honey Lemon dalam keadaan dingin agar rasanya terasa lebih segar dan nikmat.

Natsbee Honey Lemon ini merupakan salah satu produk keluaran POKKA. POKKA adalah perusahaan makanan dan minuman dari Jepang yang selama lebih dari 60 tahun berkomitmen menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi dan standar internasional. POKKA sudah dikenal di lebih dari 50 negara dan meluncurkan ratusan produk berbahan alami, tanpa pengawet dan pewarna buatan.



Natsbee Honey Lemon bisa dibeli dimana?

Jangan khawatir saat ini Natsbee Honey Lemon sudah tersedia di minimarket terdekat, seperti di Alfamart, Indomaret dan juga supermarket besar seperti Carrefour, Giant, Superindo, Foodhall, dan supermarket besar lainnya
Yukk kita jalankan aktifitas sehari-hari dengan penuh semangat #AsikTanpaToxic




3 comments:

  1. Natsbee memang mempermudahkan minuman madu ,maklum madu banyak yang aspal

    ReplyDelete
  2. Aku suka natsbee ini, tadi beli di indomaret lagi promo, beli 1 dapet peanut butter sandwich, Julie's, udah masuk hujan nih mbak bener kudu jaga kesehatan :)

    ReplyDelete
  3. Nanti nyobain natsbee ahh kayanya seger banget buat diminum siang-siang begini, badanku juga udah butuh pembersih toksin

    ReplyDelete

Mohon jangan berkomentar SPAM, terimakasih.